Postingan

Menampilkan postingan dari 2018

Burung yang Malas

Sebelum matahari terbit, ayam sudah bangun terlebih duhulu. Ayam berkokok dengan suara nyaring seakan-akan hendak membangunkan burung dan manusia. “Hei burung… bangun dan kemarilah,hari mulai pagi dan mataharipun segera terbit.” Teriak ayam dengan suara nyaring dan keras, membangunkan burung dari tidurnya. “Nanti saja ayam… aku masih lelah dan aku ingin melanjutkan tidurku.” Jawab burung dengan mata terlelap pada ayam. “Cepatlah bangun burung! Aku hendak mencari makan. Bukankah engkau juga harus mencari makan?” “Aku akan mencari makan nanti, pergilah lebih dulu dan tak usah menungguku.” Jawab burung dengan nada tinggi. “Nanti kau tidak mendapatkannya” bujuk ayam. “Aku pasti mendapatkan makananku. Jangan katakan aku burung apabila aku tidak bisa mencari makananku sendiri. Sekarang pergilah tinggalkan aku. Aku ingin melanjutkan tidurku.” “Baiklah jika engkau mengatakan begitu, aku akan pergi lebih dulu.” Ayam pun segera pergi meninggalkan burung dan mulai mencari makan. Saat aya

Pendidik Pondasi Pendidikan

   Indonesia merupakan salah satu negara berkembang dari berbagai negara berkembang lainnya. Pada umumnya negara berkembang ialah negara yang memiliki pendidikan yang cukup rendah dibandingkan dengan negara maju. Indonesia adalah salah satunya yang memiliki pendidikan cukup rendah. Kita tahu bahwa banyak faktor yang dapat mempengaruhi pendidikan di Indonesia cukup rendah bahkan sangat rendah. Hal itu dibuktikan dengan masih adanya sekolah-sekolah yang tidak memperoleh uluran tangan pemerintah. Salah satu faktor yang sangat mempengaruhi pendidikan di Indonesia ialah seorang pendidik. Pendidik adalah pelaku aktif dalam kegiatan politik kebangsaan dan energi utama dalam menggerakan massa dan mempertahankan bangsa Indonesia dari serangan para penjajah menuju Indonesia merdeka (Sudarma, 2013:9). Itu sebabnya para pendidik sangatlah penting bagi pendidikan di Indonesia. Maka dari itu seorang pendidik harus memiliki karakter atau kriteria masing-masing serta memiliki jiwa panggilan dalam menj